PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA PADA MATERI STATISTIKA DI KELAS XII SMA NEGERI 3 PEMATANGSIANTAR

Authors

  • Agnes Tresia Dolok Saribu Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar, Program Studi Pendidikan Matematika
  • Gayus Simarmata Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar, Program Studi Pendidikan Matematika
  • Rianita Simamora Universitas HKBP Nommensen Pematangsiantar, Program Studi Pendidikan Matematika

Keywords:

Model Pembelajaran Problem Solving; Kemampuan Pemecahan Masalah; Statistika.

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya kemampuan pemecahan masalah matematis siswa. Berdasarkan observasi awal di SMA Negeri 3 Pematangsiantar, ditemukan bahwa siswa kelas XII memiliki kemampuan pemecahan masalah yang kurang baik pada materi statistika, di mana 85% dari 36 siswa tidak mampu memenuhi indikator pemecahan masalah Polya. Kurangnya kemampuan ini disebabkan oleh beberapa faktor, seperti siswa tidak memahami soal, langsung mencari rumus, dan kurangnya inovasi pembelajaran yang cenderung konvensional. Untuk mengatasi masalah tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Problem Solving terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa pada materi statistika. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif eksperimen semu dengan desain Pretest-Posttest Control Group Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XII MIA di SMA Negeri 3 Pematangsiantar, dengan sampel sebanyak 350 siswa, yang terdiri dari kelas XII-MIA1 sebagai kelas kontrol dan XII-MIA3 sebagai kelas eksperimen. Teknik pengumpulan data menggunakan tes kemampuan pemecahan masalah dan angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model pembelajaran Problem Solving memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa. Hal ini didukung oleh hasil uji-t di mana nilai t-hitung > t-tabel (9,790 > 2,032), yang berarti H0 ditolak dan H1 diterima. Selain itu, besar pengaruhnya ditunjukkan oleh koefisien determinasi sebesar 73,8%. Ini mengindikasikan bahwa 73,8% kemampuan pemecahan masalah siswa dipengaruhi oleh penerapan model pembelajaran Problem Solving, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain. 

Downloads

Download data is not yet available.

References

Anggreni,& Priyojadmiko, (2022). Pembelajaran matematika di era Merdeka Belajar: Suatu tantangan bagi guru matematika. Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Matematika, 3(2), 45–52.

Anisah, A., & Sri Lastuti, I. (2018). Upaya meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa melalui pendekatan open ended. Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 7(2), 113–121.

Ariani, S., Hartono, Y., & Hiltrimartin, C. (2017). Kemampuan pemecahan masalah matematika siswa pada pembelajaran matematika menggunakan strategi abduktif–deduktif di SMA Negeri 1 Indralaya Utara. Jurnal Elemen, 3(1), 25–34.

Chotimah, & Fathurrohman. (2018). Analisis keterlaksanaan model Problem Solving pada materi redoks dan korelasinya terhadap kemampuan berpikir kreatif siswa di SMA N Titian Teras. Tesis Sarjana, Universitas Jambi. Repository Universitas Jambi.

Khodijah. (2017). Konsep dasar belajar dan pembelajaran dalam pendidikan. Pustaka, 4(2), 47–56.

Maryati, I. & Priatna, N. (2017). Integrasi nilai-nilai karakter matematika melalui pembelajaran kontekstual. Jurnal Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 6(3), 333–344.

Muliawan, A. (2016). Peningkatan minat dan hasil belajar siswa dengan model Problem Solving pada pembelajaran matematika di sekolah dasar. Jurnal Pendidikan Dasar Nusantara, 1(2), 45–52.

Mulyono, Y., & Wekke, I. (2018). Penerapan Model Problem Solving untuk Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Peserta Didik Kelas XI SMA Negeri 1 Lahewa. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran, 3(2), 18382.

Nasution, M. D., Irvan, I., & Ramadhan, R. (2023). Pengaruh model pembelajaran Problem Solving terhadap kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII SMPIT Miftahul Jannah. Innovative: Journal of Social Science Research, 3(4), 260–268.

OECD. (2023). PISA 2022 results (Volume I): The State of Learning and Equity in Education. Paris: OECD Publishing.

Pasaribu. (2022). Analisis Kesulitan Berfikir Pola dan Keterampilan Algoritma Matematis Siswa dalam Pemecahan Masalah Matematika dengan Penerapan Model Problem Based Learning. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika, 7(2).

Putri, et al (2021). Meta analisis: Efektivitas model pembelajaran Problem Solving dan Problem Based Learning ditinjau dari kemampuan pemecahan masalah matematika SD. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika, 5(2), 935–948.

Ruskandi, K., & Hendra, H. (2019). Penerapan metode Problem Solving untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah siswa dalam pembelajaran IPS di Sekolah Dasar. Metodik Didaktik, 10(2), 1–12.

Rahmawati, R. A., Kamsiyati, S., & Budiharto, T. (2017). Penerapan model pembelajaran Problem Solving Learning (PSL) untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah bangun datar pada siswa sekolah dasar. Jurnal Didaktika Dwija Indria (Solo), Jul 2017

Sanjaya, W. (2016). Strategi pembelajaran berorientasi standar proses pendidikan. Kencana.

Sembiring, (2015). Peran kerangka konseptual akuntansi dalam pelaporan keuangan perusahaan. Jurnal Manajemen dan Bisnis, 15(1), 58–69

Shoimin, A. (2017). 68 model pembelajaran inovatif dalam kurikulum 2013. Yogyakarta: Ar-Ruzz Media.

Sholihah, (2020). Pengantar metodologi penelitian. Universitas Brawijaya Press.

Siswanto, & Meiliasari, (2024). Kemampuan pemecahan masalah pada pembelajaran matematika: Systematic literature review. Jurnal Riset Pembelajaran Matematika Sekolah, 8(1), 45–59.

Sugiyono. (2018). Pengantar metode penelitian. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. 2019. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sutrisno, E. (2015). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Kencana.

Tasniah. (2020). Upaya peningkatan hasil belajar matematika statistika melalui penerapan metode Problem Solving pada siswa kelas XII IPA 1 SMA Negeri 12 Banda Aceh.

Widyastuti, N., & Airlanda, G. (2021). Kemampuan pemecahan masalah pada pembelajaran matematika: Systematic literature review. AKSIOMA: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika, 10(4), 2476–2486.

Winarmi, M. E. (2018). Buku Metodologi Penelitian. Malang: Universitas Negeri Malang Press. ISBN 979 495 673 2.

Winarni, E. W. (2018). Teori dan Praktik Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, PTK, R & D (Kusumaningtyas, Ed.). Bumi Aksara.

Downloads

Published

2025-10-31

How to Cite

Agnes Tresia Dolok Saribu, Gayus Simarmata, & Rianita Simamora. (2025). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH SISWA PADA MATERI STATISTIKA DI KELAS XII SMA NEGERI 3 PEMATANGSIANTAR. Pande Nami Jurnal (PNJ), 3(4), 110–123. Retrieved from https://jurnal.migascentral.com/index.php/pnj/article/view/384